Perkembangaan
teknologi yang amat pesat saat ini membuat pekerjaan manusia bisa terbantu.
Hampir seluruh manusia didunia ini memanfaatkan teknologi dalam kehidupan
sehari-harinya. Sudah bisa dikatakan bahwa manusia tidak bisa lepas dari
teknologi, dan ini sudah menjadi sebuah ketergantungan. Misalkan untuk bekerja,
komunikasi, wisata bahkan sampai untuk makan dan minum manusia memiliki
ketergantungan terhadap produk teknologi.
Dengan
demikian bisa kita pahami bahwa teknologi mempuyai banyak manfaat dalam
membantu manusia dalam memenuhi kehidupan sehari-hari selain ada kerugiannya.
Kerugian teknologi tergantung pada sipenggunanya yang tidak tepat dalam
penggunaannya. Dengan memanfaatkan tekonologi dalam sebuah pekerjaan, maka
dalam menyelesaikan suatu pekerjaan akan terasa mudah dan ringan.
Dalam
kesempetan ini, saya akan coba membahas 6 manfaat teknologi dalam Kehidupan
Sehari-hari
1#
Membuka Lapangan Pekerjaan
Perkembangan
teknologi yang amat pesat sekarang ini, jika jeli dalam memgambil peluang maka
bisa untuk membuka lapangan usaha. Dengan mudahnya mengakses internet saat ini
karena hampir seluruh orang juga memiliki smarphone maka banyak bermunculan toko
online. Toko online salah satu pemanfaatan teknologi dalam bidang membuka usaha
yang bisa meningkatkan taraf ekonomi.
Dengan memanfaatkan hosting dan domain yang disewa
tidak semahal menyewa ruko ditempat strategis kamu bisa membangun usaha toko
online cukup dalam rumah saja. Dalam usaha toko online anda juga bisa membuka
lapangan kerja untuk membantu anda dalam proses transaksi pengurusan barang dan
pengiriman. Tidak hanya dengan toko
online lapangan pekerjaan yang bisa dari pemanfaatan teknologi, kamu yang hobi
nulis juga bisa menjadi seorang blogger dan bisa mendapat penghasilan. Atau
kamu juga bisa menawarkan jasa kamu dengan mudah melalui sebuah situs sehingga
dengan mudah orang lain untuk menjangkaunya.
Kita
lihat sekarang ini banyaknya took online yang bermunculan seperti lazada, blibli dll ini menunjukkan
pemanfaatan teknologi dalam bidang lapangan kerja, sehingga calon pembeli juga
terbantu cukup membeli melalui hp pintar yang digenggam mereka.
2#
Jaringan Sosial Yang Luas
Dengan
adanya teknologi yang berkembang pesat saat ini, kamu dengan mudah membangun
jaringan sosial salah satunya memanfaatkan Facebook atau Twitter. Kamu bisa
menjalin hubungan kembali dengan teman lama kamu yang telah terpisah antar
pulau sepuluh tahun yang lalu bahkan lebih. Kamu bisa menemukan teman-teman lama
kamu itu melalui media sosial yang selalu ikut kemana kamu pergi memalui HP
pintar dalam genggaman kamu. Tidak hanya teman lama yang bisa kamu temukan.
Kamu juga bisa membangun sebuah komuniti, misalkan grup khusus guru fisika se-Indonesia.
Kamu bisa saling berbagi dalam sebuh grup dan bisa saling mengenal antar
anggota grup dan mempermudah urusan dalam mengajar, ini salah satu contoh dan
masih banyak lagi yang lainnya.
Berkaitan
kembali dengan lapangan kerja online, di jaringan sosial kamu bisa menfaatkannya
sebagai media promosi barang atau jasa yang kamu tawarkan. Untuk menjangkau
pemasaran yang luas dalam hal menawarkan barang atau saja online lebih
menguntungkan memanfaatkan jaringan sosial grup atau laman misalnya jika kamu
menggunakan facebook.
3#
Mudah dan Cepat Mendapatkan Informasi
Teknologi
hadir dalam hidup kamu dimana dan kapanpun. Kamu bisa dimanja dengan cepat dan
mudahnya mendapatkan informasi melalui internet. Misalkan saja ketika terjadi
gempa, kamu merasakan goncangan gempa yang mengayun bumi ini, tidak lama
kemudian lebih kurang 10 menit kamu sudah bisa mendapatkan informasi dimana
pusat gempa dan berapa kekuatannya. Dengan mengkases internet kamu bisa lihat
disitus BMKG atau media social BMKG. Tentu saja tidak itu saja manfaat teklogi
dalam informasi. Kamu juga dengan mudah dan santai sambil menikmati kopi buatan
istri tercinta bersama anak dirumah bisa mengakses media-media online sehingga
kamu tidak perlu lagi berlanganan koran. Sambi santail duduk-duduk dikamar atau
entah dimana kamu bisa mendapatkan informasi terkini.
Sekarang
ini pemanfaatan teknologi informasi dalam hal lowongan kerja, hampir semua
perusahaan besar mengumumkan lowongan pekerjaan melalui website mereka, jadi
dengan mudah kamu bisa mendapatkan informasi lowongan kerja sesuai keinginan.
Dan informasi itu juga bisa kamu bagikan melalui akun media social yang kamu
gunakan, sehingga teman bisa juga mengakses informasi dengan cepat.
4#
Membantu Siswa dan Guru dalam Pembelajaran
Ini
yang diharapkan dengan mengajar di abad ke 21, siswa dengan mudah mendapatkan
informasi tentang pelajaran yang dipelajari dari guru, sehingga siswa akan
memiliki pengetahuan dan wawasan yang luas tentang ilmu yang dipelajari. Dengan
teknolgi siswa tidak mendapatkan informasi dari guru dan buku saja, tapi bisa
melalui berbagi sumber belajar yang tersedia online. Tentu saja, karena siswa
masih labil perlu dibatasi keluasan akses internya.
Bagi
guru pemanfaatan teknologi sangat membantu dalam mengajar, bagi guru yang
kreatif bisa juga membuat sebuah website e-learning. Tentu membutuhkan modal
kemahiran membuat website. Setidaknya
guru memanfaatkan dalam pembuatan media yangs sederhana yaitu membuat
powerpoint. Dengan membuat media maka siswa akan sangat antusias dan mudah untuk
belajar, dimedia bisa menampilkan gambar yang lebih jelas dan lebih real
dibandinkan guru membuat gambar sendiri di papan tulis.
5#
Hemat Waktu dan Tenaga
Dengan
memanfaat kan teknologi kamu bisa banyak menlakukan pekerjaan dalam satu hari.
Misalkan saja jika kamu berasal dari sumatera barat, maka untuk ke Jakarta mengurusi
bisnis mu, kamu bisa menempuh perjalanan paling lama 2 jam dengan naik pesawat.
Jika dibandingkan dengan naik bus ataupun mobil pribadi ke Jakarta bisa mekan
waktu lebih 24 jam. Sangat banyak pekerjaan yang bisa kamu lakukan karena hemat
dalm perjalanan. Selain dari hemat waktu tenagapun begitu tersimpan.
Dengan
memanfaatkan teknologi misalkan anda bisa hemat waktu dalam komunikasi, kalau
dulu untuk menyampaikan pesan sangat lama dan lama lagi baru mendapatkan
balasannya. Sekarang ini sangatlah mudah cepat. Dalam segi masak-memasak dengan
andanya oven yang bisa menghaislkan suhu lebih tinggi sehingga pengusaha
kue-kue pun bisa memasak kue dalam jumlah yang banyak dalam waktu yang singkat
dibandingkan dulu yang menggunakn kompor.
6#
Membantu Petani dalam Proses Pertanian
Dengan
penerapan teknologi dalam bidang pertanian, para petanipun ikut terbantu dalam
mengolah lahan pertanian sehingga bisa panen, biasanya bisa panen 1 kali dalam
setahun dengan bantuan teknologi bisa panen 3 kali dalam setahun. Kenapa tidak,
misalkan dalam pertanian sawah, dulu untuk mebajak sawah orang meggunakan
tenaga hewan dan tangan manusia sehingga untuk membajak sawa sehektak bisa
hampir 2 minggu. Sekarang dengan adanya penerapan teknologi alat membajak
sehingga swah satu hektar bisa selesai dalam kurang satu hari. Tidak hanya
dalam membajak tapi dalam pembibitan yang bisa di modifkasi sehingga bisa cepat
berbuah.
Selanjunya
dalam menyemprot, pemanfaatan teknologi alat semprot dulu hanya mengandalkan
pompoa tanga, sekarang sudaha ada semprot mesin. Untuk megolah hasil panen dulu
kalau memanen padi dengan gotong royong sekarang sudah ada mesin yang bisa
memanen dan bis mengolah sehingga langsung mendapatkan gabahnya.
Ituah
fakta 6 manfaat teknologi dalam kehidupan sehari-hari yang bisa saya bahas
dalam tulisan singkat ini, seilahkan menambahkan manfaat teknologi lainnya yang
kamu rasakan.
Silakan tambahkan komentar sesuai dengan topik dan komentar dengan link akan dihapus, terima kasih.
EmoticonEmoticon